SEMAKIN JUDI ONLINE GACOR, ISI DOMPET TERUS BOCOR !
Perjudian adalah memasang taruhan berupa uang, barang berharga, makanan, ataupun memiliki nilai tinggi
atas suatu permainan
dengan harapan memperoleh banyaknya keuntungan.
Perjudian bertentangan dengan agama,
Kesusilaan dan moral pancasila.
Serta membahayakan bagi kehidupan, bangsa dan negara.
Judi online dilakukan semakin mudah karena bisa dipermainkan dimana dan kapan saja.
Situs online judi beroperasi 24 jam, dengan bermodalkan smparthphone dan uang modal, jadi pemain judi bisa melakukan di tempat berwifi, rumah ataupun ditongkrongan dengan main bersama teman teman.
Pembayaran atau transaksi dengan cukup sederhana, dengan melakukan transfer
Baik melalui m-banking, minimarket, dompet digital ataupun akses yang lainnya.
Kemudahan akses dikalangan mahasiswa sampai masyarakat,
Karena bisa mendapatkan pundi pundi uang dengan cepat, variatif dan mudah di dapat.
Pengelola situs judi online membuat variasi seperti permainan, agar terlihat menyenangkan.
Berbagai cara dilakukan untuk meraih modal.
Baik menggunakan uang kuliah, menggadaikan barang-barang ataupun barang yang bisa dijual
Sejarah perjudian online dari dimulai pada tahun 1994 sampai akhir
tahun 2001. Berikut dibawah ini adalah sejarah singkatnya85:
a. Pada Tahun 1994 : Microgaming (salah satu pengembang perangkat
lunak dan pemasok perangkat lunak perjudian terbesar di dunia)
didirikan
B.Pada Tahun 1995 : Kriptologi, perusahaan yang dirancang untuk
mengembangkan paket perangkat lunak yang bisa memproses
transaksi dengan aman, didirikan.
c. Pada Tahun 1996 : Boss Specialtidningar AB memulai pengembangan
sistem operasi kasino online. Microgaming mulai berkonsentrasi pada
pengembangan teknologi casino online. Intercasino mulai beroperasi
dan mengklaim sebagai kasino internet pertama yang menerima uang
sungguhan untuk bertaruh.
d. Pada Tahun 1997 : Perkembangan Boss Casinos yang dipindahkan ke
Boss Media AB terletak di Antigua Barbuda. Antigua Barbuda adalah
satu dari sedikit negara yang memberlakukan judi online.
e. Pada Tahun 1998 : Microgaming meluncurkan slot jackpot progresif
online pertama, yang diberi nama Cash Splash. Undang-Undang
Larangan Perjudian Internet diperkenalkan di Amerika Serikat. RUU
tersebut gagal untuk lulus. Industri game menghasilkan pendapatan
US$. 834,5 juta.
f. Pada Tahun 1999 : Lasseter’s, kasino internet berlisensi pertama di
Australia Online. Perkiraan ada sekitar 700 kasino internet yang
mengambil taruhan online. Perangkat lunak game baru tersedia yang
memiliki fungsi multi-player, memungkinkan beberapa pemain
bermain bersama dan mengobrol satu sama lain saat terlibat dalam
game online.
G. Pada Tahun 2000 : Pemerintah Federal Australia menyampaikan
Undang-Undang Moratorium Perjudian Interaktif. Hal ini
menjadikannya ilegal untuk kasino online manapun, tidak berlisensi
dan beroperasi sebelum bulan Mei 2000, untuk beroperasi. Lasseter’s
Online menjadi satu-satunya kasino online yang diizinkan beroperasi
di Australia berdasarkan undang-undang baru. Perkiraan ada sekitar
680.000 pelanggan yang menggunakan sistem pembayaran elektronik
online untuk pertaruhan Internet. Gibraltar dan Isle of Man mulai
menawarkan lisensi taruhan olahraga online.
h. Pada Tahun 2001 : Hingga 8 juta orang diperkirakan berjudi online
dengan uang sungguhan. Ini menjadi legal bagi kasino online
berlisensi untuk beroperasi di luar Nevada, menurut undang-undang
Nevada yang baru. Seorang penjudi online memenangkan US$.
414.119,- bermain slot di kasino online Karibia. Ini adalah
kemenangan online terbesar sampai saat ini
perjudian dikategorikan dalam 3 (tiga) macam, yaitu :
a. Perjudian di Kasino, antara lain terdiri dari : Roulette; Black Jack;
Baccarat; Creps; Keno; Tombola; Super Ping-Pong; Lotto Fair; Satan;
Paykyu; Slot Machine; Ji SI Kie; Big Six Wheel; Chuc a Luck;
Lempar paser/bulu ayam pada sasaran atau papan yang berputar; Pachinko; Poker; Twenty One; HwaHwe; Kiu-kiu; dan lain
sebagainya. :
b. Perjudian di Tempat Keramaian, antara lain : Lempar Gelang; Lempar
Uang; Kim; Pancingan; Menembak sasaran yang tidak terputar;
Lempar bola; Adu ayam; Adu sapi; Adu kerbau; Adu kambing; Pacuan
kuda; Pacuan anjing; Mayong; dan Erek-erek.
c. Perjudian yang dikaitkan dengan kebiasaan. Perjudian dalam bentuk
ketiga ini terdiri dari apa yang juga termasuk ke dalam perjudian di
tempat yang jauh dari keramaian, yang membuatnya berbeda adalah
untuk yang ketiga ini didasari oleh faktor kebiasaan”.
Tapi salah satu jenis perjudian yang mulai mulai marak di Indonesia
pada umumnya dan di Kota Pekanbaru pada khususnya adalah judi yang
berbasis online, seperti : judi bola online, qiuqiu, poker, dan lain sebagainya.
Judi berbasis online tersebut merupakan jenis permainan judi yang sering
dimainkan di tempat-tempat umum karena hanya menggunakan handphone
android seseorang dapat berjudi online. Judi online tersebut, walaupun tidak
resmi dan sembunyi-sembunyi, namun permainan ini hampir dimainkan dan
diketahui di seluruh Indonesia bahkan di seluruh dunia
Faktor faktor yang mempengaruhi perilaku berjudi :
1. Ekonomi
Masyarakat yang berekonomi rendah seperti supir ojek, buruh pedagang atau yang lainnya, yang seringkali terjebak perjudian dikarenakan sebagai suatu sarana untuk meningkatkan tarif hidup mereka. Dengan modal yang sangat kecil yang berharap mendapatkan keuntungan yang sebesar besarnya, atau keinginan menjadi kaya dala waktu sekejap tanpa usaha yang besar
2. Sosial
Faktor sosial biasanya dipengaruhi oleh teman², ataupun lingkungan dalam sebuah komunitasnya
3. Faktor Persepsi
Persepsi pelaku dalam membuat evaluasi terhadap peluang menang yang akan diperolehnya jika ia melakukan perjudian. Biasanya mereka merasa sangant yakin akan kemenangan yang diperolehnya, meskipun peluangnya amat kecil.
Ada puluhan ribu, lebih situs-situs di internet yang menyediakan fasilitas perjudian dari model klasik
yang hanya memainkan fungsi tombol keyboard sampai yang sangat canggih yang
membutuhkan pemikiran matang dan perhitungan-perhitungan adu keberuntungan. Modus ini menjanjikan banyak keuntungan bagi pemiliknya. Tidak diperlukan
lagi perizinan-perizinan khusus untuk membuat sebuah usaha perjudian via
internet. Cukup dengan bermodalkan sebuah web dengan fasilitas perjudian
menarik, setiap orang dapat memiliki rumah perjudian di internet.
Semakin hari judi online semakin merajalela, sehingga banyak sosok selebgram yang di sosial media instagramnya mengendorse atau mempromosikan situs judi online.
Perjudian jelas merugikan, Namun pada kenyataanyan, kerugian terjadi pada tingat dan keparahan yang berbeda beda seperti financial (kebangkrutan), psikologis, ga bisa bayar utang yang dimana mana.
Selain itu, negara pun banyak mengalami kerugian, seperti website pemerinta yang diretas untuk mengiklankan situs judi online. Seperti Youtube dpr ri diretas dengan menyiarkan judi online secara langsung .
---
Sumber :
1. Jurnal dari Abi Arsyan Makarim Subagyo, Laras Astuti
2. Sumber dari Jurnal Muhammad Fajrul Falah, Fanny Tanuwijaya, Samuel SM Samosir
3. Sumber Tesis dari Zulham Daris Firidho
Komentar
Posting Komentar